Tips Mencari Lowongan Internship Di Perusahaan IT

 Cukup banyak mahasiswa yang memilih untuk melakukan magang dalam mengisi waktu luangnya. Pada umumnya, mahasiswa akan mencari lowongan internship ketika mereka berada di tingkat akhir dan tinggal menunggu acara wisuda.

Disaat mencari lowongan internship, cukup banyak mahasiswa yang bingung serta kesulitan. Mereka tak tahu dan kesulitan bagaimana cara mencari lowongan internship ini. Akibatnya, mereka tak kunjung diterima oleh perusahaan setelah melamar lowongan kerja magang. Oleh karena itu, penulis akan memberikan tips mencari lowongan internship bagi kamu yang sedang mencari tempang magang.

Magang di perusahaan IT  menjadi salah satu pilihan bagi para mahasiswa dan fresh graduate untuk mulai meniti karier. Nah, sebelum itu, ada baiknya untuk memperhatikan tips supaya diterima magang di perusahaan tersebut.

Maraknya ekosistem startup IT saat ini membuat beberapa orang memutuskan untuk bekerja di sana. Budayanya yang berbeda dari perusahaan pada umumnya, menjadi salah satu faktor yang banyak diminati oleh pekerja khususnya yang berusia muda. Lalu, bagaimana, ya, caranya mencari lowongan internship di perusahaan IT? 

1. Tentukan Tujuan Magang

Pertama, kamu harus tahu apa tujuan magang kalian. Misalnya, apakah untuk mencari nilai untuk tugas sekolah/kampus, penelitian skripsi, ataupun pengalaman bekerja.

2. Kumpulkan Informasi Sebanyak Mungkin

Setelah itu, kamu dapat memulai mencari-cari informasi seputar perusahaan-perusahaan yang membuka kesempatan magang. Bisa cari tuh di internet, google akan menemukan banyak perusahaan yang kamu inginkan. Eits, ingat ya yang sesuai dengan tujuan magang kalian. Kalau kalian jurusan informasi teknologi atau yang berhubungan IT bisa sekali magang di STAR SHARE.

3. Seleksi Informasi

Mungkin kamu akan mendapatkan banyak perusahaan yang membuka kesempatan magang. Nah, sekarang coba seleksi informasi tersebut. kamu bikin list prioritas, dari perusahaan yang memiliki kredibilitas tinggi sampai yang biasa saja. Kenapa? Karena perusahaan yang kredibilitasnya tinggi akan berpengaruh dengan karir kamu ke depan.

4. Cari Tahu Tempat Magang yang Masuk List

Sebelum menyerahkan persyaratan ke perusahaan yang masuk list, ada baiknya mencari tahu lebih dalam tentang job desc, salary, hingga birokrasinya. Karena nantinya bakalan terjun ke dalam lingkungan perusahaan tersebut. Kalau tidak kenal lebih dalam, bisa-bisa ada poin-poin yang terlewatkan yang harusnya kamu dapatkan disana. Caranya bisa tanya ke kakak kelas yang sudah pernah magang disana atau bisa cari tahu dari HRD perusahaanya.

5. Siapkan Persyaratan

Baca semua persyaratan yang diminta dan jangan lupa lengkapi dengan portofolio kamu untuk lebih meyakinkan reqruiter bahwa kamu layak magang di tempat mereka.

6. Keep Contact

Setelah semua persyaratan sudah dikirim, tetap jaga hubungan dengan perusahaan yang di tuju ya! Cari tahu informasi penerimaan ataupun penolakan. Hal ini akan membantu menunjukkan kalau kamu aktif dan serius dengan lamaran yang kamu ajukan.

7. Do your Best

Kalau kamu sudah diterima, lakukan pekerjaan yang diberikan pada kamu dengan maksimal ya! Siapa tahu setelah magang, mereka langsung merekrut kamu. Tapi, kalau belum diterima, jangan patah semangat! Cari lagi, cari lagi. Masih banyak ruang yang membutuhkan diluar sana.

Kalau kamu bingung mencari lowongan internship, daftar saja di STAR SHARE perusahaan ini bergerak di bidang IT yang menerimaga magang dari berbagai jurusan dan langsung diterima. Magang disini kamu akan mendapat benefit yang diberikan oleh perusahaan. Langsung saja buka link website di https://magang.starshare.co.id

Semoga tips dari penulis ini bisa membantu kamu menemukan tempat magang yang kredibilitasnya tinggi dan cocok dengan kamu, Semoga sukses.

Kamu bisa simak beberapa keseruan magang di STAR SHARE, dan jangan lupa untuk follow sosial media STAR SHARE untuk mendapatkan tips-trik dan informasi update seputar lowongan magang.