Kerja Praktek dengan Magang, Apa Bedanya?

 Kerja Praktek merupakan kegiatan yang berbentuk pengamatan terhadap praktek kerja di industri yang mengaplikasikan teori yang telah diperoleh ketika kuliah. Banyak istilah untuk menggambarkan kegiatan mencari pengalaman di perusahaan bagi mahasiswa. Ada yang menyebutnya magang, Kerja Praktek, ataupun PKL. Namun sebenarnya, beda istilah beda pula hasilnya. Magang tidaklah wajib di beberapa jurusan perguruan tinggi. 

Kerja praktek menyediakan fasilitas bagi para calon sarjana untuk merasakan atmosfer dunia kerja ketika masa perkuliahan. Bagi sebagian orang, ini adalah kesempatan emas untuk mendalami keilmuan yang diminati. Bagi beberapa yang lain, ini adalah kesempatan untuk mencari koneksi ke perusahaan idaman. Mungkin ada pula yang menganggap ini hanyalah mata kuliah yang harus diselesaikan dengan segera. 

Magang bisa juga dilakukan karena inisiatif sendiri. Biasanya ada mata kuliah tertentu, dan  butuh magang untuk bisa mendalaminya, semua tergantung kebijakan jurusan masing-masing. Ada juga mahasiswa yang melakukan magang dengan tujuan untuk bekerja di perusahaan tersebut. 

Tidak mengherankan jika kemudian hasil akhir yang diharapkan adalah diterimanya mahasiswa tersebut untuk bekerja di perusahaan tempatnya magang. Sedangkan Kerja Praktek biasanya dilakukan untuk memenuhi kebutuhan SKS. Kerja Praktek  juga menjadi syarat kelulusan. Magang atau Kerja Praktek harus dijalani dengan serius. 

Hal yang hampir pasti bikin stress dan was-was adalah proses sebelum melakukan kerja praktek. Bagaimana cara mendapat tempat kerja praktek di perusahaan? Perusahaan mana yang bagus? Proses memilih perusahaan sangat bergantung pada niat awal kerja praktek. Bagi yang ingin mendalami keilmuan mengenai dunia bisnis khususnya di bidang administrasi bisnis dan IT, STAR SHARE pilihannya. Lihat https://starshare.co.id/ 

STAR SHARE adalah sebuah perusahaan Startup Teknologi Informasi di kota Semarang, yang membangun dan mengelola berbagai jenis anak usaha yang bergerak di bidang IT, seperti: E-Commerce, Web Service, News Portal, dll. STAR SHARE juga membuka lowongan magang baik magang Remote maupun magang di kantor. Untuk pendaftarannya sendiri bisa mengakses website https://magang.starshare.co.id

STAR SHARE sendiri tidak menjual apapun. Anak perusahaan nya lah yang menghasilkan output penjualan. Fokus perusahaan adalah pada riset dan development mengenai teknologi, manajemen, administrasi dan marketing strategy. Dimana hasil pengetahuan nya akan diterapkan ke berbagai lini anak perusahaan.

Persaingan di era industri 4.0 saat ini sangatlah ketat. Bila suatu bisnis tidak bisa menciptakan gebrakan inovasi, maka dengan mudah akan ditenggelamkan oleh pesaing nya. Inovasi tersebut tidak hanya tentang produk/ layanan yang dijual. Manajemen, administrasi, pemberdayaan SDM, dll, untuk meningkatkan mutu dan kualitas pun termasuk sebuah inovasi dari sisi yang lain.

Beberapa perusahaan, seperti STAR SHARE juga menerima pendaftaran magang karena ingin mendayagunakan mahasiswa magangnya. Oleh karenanya, mereka tidak sembarangan dalam memilih karyawan magang. Harus di sesuaikan dengan kebutuhan perusahaan dan core bisnisnya.